Pernikahan Bahagia Rizky Amelia dan H. Mas Aril Aroby di Surabaya

avatar bnewsnasional.org

Surabaya l bnewsnasional.org -  12 Januari 2025 Dalam suasana penuh haru dan bahagia, Rizky Amelia, S.Pi. dan H. Mas Aril Aroby resmi menjadi suami istri. Acara akad nikah berlangsung khidmat di kediaman mempelai wanita, Jl. Sencaki No. 71, Surabaya.

Baca Juga: Rutan Kelas I Surabaya Gelar Penggeledahan Serentak, Jamin Keamanan dan Ketertiban

Rizky Amelia, putri keempat dari almarhum H. Andy Azis dan Hj. Rodiah, dinikahkan oleh H. Adi Rizal dan Kompol Ardiansyah. Sementara itu, H. Mas Aril Aroby adalah putra kesembilan dari almarhum H. Musolianni.

Baca Juga: HUT ke-17 KAI dan HANI, Rutan Kelas I Surabaya Jadi Saksi Penyuluhan Hukum Gratis dari DPD KAI Jawa Timur

Keluarga besar kedua mempelai hadir memberikan doa restu dan dukungan. Dari pihak keluarga mempelai wanita, keluarga besar almarhum H. Andy Azis dan istrinya Hj. Rodiah.Hj. Rosi, Hj. Fitri, dan H. IPDA Wafdullah, H. Adi Rizal dan Kompol Ardiansyah serta di hadiri keluarga besar almarhum Raji dan Hj. Juariah di wakili putra-putrinya sinol, musrifa dan Samsul Madura Pamekasan.

Acara pernikahan berlangsung dengan sederhana namun penuh makna. Kedua mempelai saling berjanji untuk membangun rumah tangga yang bahagia dan harmonis. Doa restu dari keluarga besar kedua mempelai menambahkan kesucian dan kebahagiaan acara tersebut.

Baca Juga: SD KHM NOER Surabaya Menyelenggarakan Pelepasan Peserta Anak Didik dan Penghargaan Tahfidz Juz 30

Keluarga besar kedua mempelai mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan doa restu yang diberikan. Semoga pernikahan ini membawa kebahagiaan dan kesuksesan bagi kedua mempelai.

Editor : Redaksi

Berita Terbaru